Tidak Hanya musik, 90s Festival Hadirkan Komunitas Hape Jadul
Dalam pagelaran musik era 90an, the 90's Festival yang diselenggarakan pada 10 November 2018 di Gambir Expo, Jakarta, dihadirkan berbagai jenis musik di era 90an,
Namun tidak hanya msuik saja yang dihadirkan dalam ajang festival ini, keberadaan Hape Jadoel Jakarta (HAJAKA) memikat mata para pengunjung sekaligus mereka bernostalgia dengan hape jadul mereka di sini.
Ketertarikan pada hape jadul membuat Mas Sato sapaan akrabnya, mendirikan komunitas ini sejak 2015 silam dengan membentuk grup di Facebook.
"Anggota sudah di atas 5.000 seluruh Indonesia, walaupun namanya Jakarta, kita tidak membatasi untuk daerah manapun bisa bergabung. Karena saya hobi dengan hape jadul, dan di HAJAKA juga menyediakan semua mulai dari service, sparepart dan yang lainnya kita menyediakan."
Diakui oleh Mas Sato dengan adanya grup ini bisa menyatukan sesama penggemar hape jadul dan bisa mempermudah anggota untuk bertanya dan ingin membeli suku cadang yang sedang dicari.
"Hape jadul yang paling susah itu sparepartnya. Untuk tipe Nokia itu masih banyak di pasaran tapi kalu Ericsson itu sudah agak susah," tambahnya.
Kepada Antara, ketua Hajaka ini juga memberikan bebrapa tips untuk memilih hape jadul yang masih baik.
Menurutnya tidak sulit untuk mengecek kondisi dari hape jadul yang ingin dibeli.
Untuk langkah pertama, hidupkan Hape yang kita ingin beli
Langkah kedua, Setelah hape menyala, sinyal juga seharusnya ikut naik, tapi kalau sinyal itu ada yang langsung ada yang menunggu dulu.
Langkah ketiga, sambil menunggu sinyal naik, cek keypad apakah normal semua atau tidak, kalo ada yg tidak bisa kepencet kemungkinan itu kotor atau jalur nya sudah tidak benar.
Langkah ke empat, setelah itu cek ringtone dan mode getarnya apakah masih normal.