Selama Satu Tahun Terakhir, Pengguna 2x Lebih Sering Pakai ShopeePay
Foto: Dok. ShopeePay
Uzone.id - Layanan keuangan berbasis teknologi begitu dibutuhkan untuk mempermudah kehidupan masyarakat di masa digital. Di masa pandemi ini, pembayaran digital menjadi hal yang sangat dibutuhkan untuk menunjang kehidupan masyarakat.Tercatat selama pandemi, penggunaan fintech di Indonesia menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan, termasuk pada platform ShopeePay.
Eka Nilam Dari, Head of Strategic Merchant Acquisition ShopeePay, dalam acara Virtual Media yang diselenggarakan pada Kamis, (21/10/2021), mengungkapkan bahwa sepanjang Agustus 2021 transaksi menggunakan uang digital selama pandemi meningkat sekitar 44 persen dari tahun ke tahun.
Baca juga: GoTo Dapat Suntikan Rp5,6 Triliun dari Abu Dhabi
Begitupun selama satu tahun terakhir, pengguna 2 kali lipat lebih sering menggunakan platform pembayran digital ShopeePay.
Eka menambahkan bahwa masyarakat saat ini lebih nyaman untuk menggunakan uang digital karena contactless dan lebih hemat.
Hingga saat ini, pertumbuhan ShopeePay meningkat cukup pesat dengan ratusan ribu merchant yang tersedia di lebih dari 500 kota di Indonesia.
Pertumbuhan ini juga semakin didukung dengan hadirnya layanan-layanan ShopeePay yang bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan, seperti makanan dan minuman, kebutuhan sehari-hari, kebutuhan rumah tangga, produk dan layanan kesehatan, wisata, fashion dan kecantikan, donasi, investasi, pulsa dan bahkan logistik.
Tak hanya menjawab kebutuhan para penggunanya, platform ini juga menghadirkan berbagai inisiatif baik bagi pengguna untuk semakin sering menggunakan uang digital.
Inisiatif tersebut diantaranya Deals Sekitarmu dan Promo Mall Sekitarmu untuk melihat promo yang ada di lokasi dan di mall sekitar pengguna. Ada juga promo cashback hingga 30 persen.
Baca juga: Tanggal Tua, ShopeePay Kasih Promo Serba Rp10 dan Diskon 60 Persen
Promo lain juga dihadirkan agar pengguna mendapatkan banyak keuntungan saat menggunakan layanan mereka, salah satunya adalah promo tanggal kembar (Double Date), ShopeePay Day, Shopee Mantul Sale, Super Online Deals dan Super Deals.
Tak hanya bagi pengguna, dampak inisiatif dari ShopeePay ini juga memberikan dampak positif bagi para mitra lokal dan merchant yang tergabung dalam kampanye yang dihadirkan.
Inisiatif lainnya juga dihadirkan bagi para mitra lokal atau UMKM untuk meningkatkan jangkauan dan layanan bisnis mereka.
“Selain memberikan layanan pembayaran digital dan juga marketing benefit dalam meningkatkan bisnis mereka, kami juga menghadirkan inisiatif yang dilakukan bersama dengan UMKM,” tambah Eka Nilam.
Dua program khusus untuk UMKM tersebut adalah Semangat Usaha Lokal dan ShopeePay Talk.
Semangat Usaha Lokal merupakan program dengan tujuan untuk menstimulasi bisnis para UMKM dan meningkatkan visibilitas bisnis mereka agar menjangkau lebih banyak konsumen. ShopeePay Talk merupakan wadah diskusi yang dilaksanakan setiap bulan dengan mengundang para pegiat bisnis, terutama UMKM untuk berbagi strategi dan pengalaman ke sesama pegiat UMKM lainnya.