Home
/
Sport

Oscar Buka-bukaan Soal Tranfer ke Cina

Oscar Buka-bukaan Soal Tranfer ke Cina
TEMPO.CO12 January 2017
Bagikan :

Mantan gelandang Chelsea, Oscar, membantah anggapan bahwa keputusan dirinya untuk bergabung dengan Shanghai SIPG di Liga Super Cina merupakan kemunduran dalam kariernya. Namun dia mengakui bahwa faktor uang sangat berpengaruh pada keputusannya hijrah ke Cina.

Oscar menyatakan bahwa setelah merasakan atmosfir Shanghai SIPG, dirinya yakin bahwa Liga Super Cina akan mampu bersaing dengan liga-liga terbaik lainnya di muka bumi.

"Saya kira di Cina mereka membuat proyek besar bagi saya dan semua pemain hebat yang datang ke sini. Saya sangat yakin di masa depan bahwa Liga Super Cina akan menjadi salah satu liga terbesar di dunia," ujarnya. "Saya kira ini bukanlah langkah mundur."

Oscar hijrah ke Cina setelah kalah bersaing di skuad Chelsea asuhan Antonio Conte. Dia mengakui bahwa dirinya tergiur berlabuh di Cina karena faktor tawaran gaji yang menggiurkan. Di Cina, Oscar mendapat bayaran 24 juta euro atau sekitar Rp 337 miliar per tahunnya.

Namun dia menilai faktor uang sebagai sesuatu yang wajar. Bahkan, menurut dia, banyak pemain hebat ingin bermain di Liga Eropa semata karena tawaran gaji yang menggiurkan.

"Hal ini terjadi dengan setiap pemain, jika bukan karena uang saya tak akan tinggalkan Brasil," ujarnya.

"Ketika anda pergi ke Eropa, anda pergi karena uang dan juga karena klub yang baik, dan di Shanghai proyek yang mereka lakukan adalah ingin menjadi salah satu liga terbaik di dunia."

"Tentu saja transfer ini baik bagi saya, keluarga saya dan juga semua orang yang terlibat di dalamnya," lanjutnya.

Dia menambahkan bahwa dirinya tak membutuhkan waktu yang lama untuk memutuskan hijrah ke Cina. Dia tak berfikir bahwa kepindahannya ke Cina akan menutup pintu tim nasional Brasil baginya.

"Keputusan itu tak membutuhkan waktu lama, semua orang menganggapnya sebagai kesepakatan yang baik untuk semua pihak, jadi itu adalah sebuah keputusan yang cepat."

"Saya kira keputusan saya ini tak akan menjadi masalah. Jika saya bermain baik untuk tim saya maka saya akan masuk ke tim nasional tanpa ada masalah," lanjutnya.

THESUN|FEBRIYAN

Baca:
Cetak Gol Ke-100 untuk Barcelona, Suarez Ungguli Messi
5 Fakta Penting Kemenangan Barcelona atas Athletic Bilbao
Arema Gagal Rekrut Irfan Bachdim
13 Eks Pemain Timnas U-19 Perkuat Bhayangkara FC

Berita Terkait:
populerRelated Article