Jerinx Divaksin Sinovac, Netizen Ikut Gembira
Jerinx (Foto: Instagram)
Uzone.id - Netizen terkejut saat melihat kenyataan bahwa I Gede Aryastina atau dikenal Jerinx atau Jrx pada akhirnya mau disuntik vaksinasi.Musikus kelahiran Bali, 10 Februari 1977 itu mendapat vaksin Sinovac di Dokkes Polda Metro Jaya, pada Minggu (15/8/2021).
Jerinx mengungkapkan bahwa dia mau divaksin setelah konsultasi dengan dr. Indro.
"Sekarang, apa sulitnya menerima fakta yang menjadi alasan saya tidak mau buru-buru divaksin? Saya 'menjilat' ludah saya sendiri? Menjilat di part mana nya?," kata Jerinx di akun Instagram @true_jrx, milik Jerinx.
BACA JUGA: dr Richard Lee Dibebaskan, Akun Instagram Tetap Disita Polisi
Jerinx juga mengklarifikasi bahwa dirinya bukan duta vaksin. Dia juga bersumpah tidak mendapat endorsement.
"Saya berani bersumpah. Paham? Garis bawahi itu ya kawan-kawan," lanjut dia.
Selain itu, Jerinx juga membagikan gambar tulisan di feed, "Tolong dicatat ya. Saya sejak awal tidak pernah bilang diri saya Anti Vaxx sama sekali. Bisa kros cek di internet. Saya hanya tidak mau buru-buru dengan pertimbangan riwayat medis saya."
Drummer Superman Is Dead itu memberi alanan dirinya baru mau divaksin. "Ya karena baru menemukan dokter/virolog yang mampu yakinkan jika Sinovac tidak timbulkan efek negatif pada tubuh saya dengan riwayat yang saya miliki."
Dia lalu menambahkan, "Saya juga tidak pernah melarang orang untuk divaksin. Tubuh Anda ya hak Anda. Konsul dulu ke dokter sebelum divaksin memang solusi yang paling ideal bagi siapa saja. Gak semua dokter akan memaksa pasiennya untuk divaksin kok."
Media sosial pun riuh ketika tahu Jerinx telah divaksinasi. Pasalnya, Jerinx selama pandemi sudah dijadikan tokoh oleh para anti-vaxx.
Tidak bisa tidak, Jerinx itu punya banyak massa yang tidak terlalu percaya pada vaksin. Mangkanya, kesediaan Jerinx untuk disuntik vaksin tentu menjadi kabar yang sangat mengembirakan.
— Agus Mulyadi (@AgusMagelangan) August 15, 2021
syukuran jerinx akhirnya mau divaksin pic.twitter.com/WA4fJrI8Uw
— muhammad al-kenzo (@faizaufi) August 15, 2021
Seneng banget akhirnya bisa lihat jerinx mau di vaksin, seneng banget bisa lihat admin teluuurr patah hatinya.
— Sahabatnya Stanley (@donopradana) August 15, 2021
Jadi penasaran sama antek-antek Bli Jerinx yang suka keras menolak vaksinasi karena ikut opininya, apa ikut vaksin juga yaaa ???? ya semoga ngikut sih.
— Salis Ali (@antekego) August 15, 2021