Home
/
Digilife

Facebook Gaming Kini Jadi Aplikasi Sendiri, Ada Turnamen dan Maraton Livestream

Facebook Gaming Kini Jadi Aplikasi Sendiri, Ada Turnamen dan Maraton Livestream
Siti Sarifah08 May 2020
Bagikan :

Uzone.id - Facebook menunjukkan keseriusannya untuk membangun komunitas game dunia. Mereka pun membuat aplikasi sendiri untuk menjadi tempat bagi setiap orang menikmati pengalaman gaming bersama.

Dikatakan pihak Facebook, setiap bulannya, lebih dari 700 juta orang berinteraksi dengan konten gaming di Facebook dengan 160 juta pengguna aktif setiap bulan. Bahkan ada seitar 450 ribu Grup gaming di Facebook (Maret 2020). Grup gaming adalah salah satu komunitas terbesar dan paling aktif di Facebook.

"Facebook Gaming di Indonesia juga tumbuh secara signifikan dalam kurun kurang dari dua tahun. Tercatat 5 game popular di Indonesia adalah Mobile Legends, PUBG Mobile, Free Fire, Grand Theft Auto V," ujar Michael Rose, Head of Southeast Asia, APAC, Games Partnership Facebook, dalam live conference Jumat, 8 Mei 2020.

Screen Shot 2020-05-08 at 12.18.32
Preview

Dikatakannya, Asia Tenggara telah berkembang menjadi salah satu pasar yang paling potensial untuk Facebook Gaming, yang sebagian besar didorong oleh popularitas video game dan pembuat video game yang berada di Indonesia. Terbukti dengan naiknya penonton konten gaming video sebesar 210 persen sepanjang tahun lalu.

"Facebook hadir di Indonesia untuk mendukung streamer gamer di Indonesia membangun komunitas yang kuat dan menciptakan interaksi yang bermakna dengan para penggemar mereka, dan pada saat yang sama, menyediakan berbagai cara bagi para pembuat konten ini untuk membangun bisnis yang paling sesuai dengan konten dan penggemar mereka," ujar Michael.

Facebook menjamin kreator di dalam Facebook gaming ini akan mendapatkan imbalan yang setimpal. Selain dari iklan, pengguna juga bisa membuat program berlangganan dan juga mendapatkan apresiasi langsung dengan memberikan bintang (yang bisa dikonversikan dengan uang).

"Sepanjang April 2020 lalu, sebanyak 5,6 juta bintang dikirim oleh penggemar ke konten kreator gaming favorit mereka di Facebook Gaming," ujar Michael.

Oleh karena itu, mereka memperkaya fitur Facebook Gaming dengan Turnamen dan Marathon Live Stream. Dua fitur ini juga sekaligus untuk meningkatkan pengalaman gaming selama Ramadan dan terpaksa harus di rumah saja menghindari Covid-19.

Turnamen Game adalah tentang kompetisi persahabatan, dan turnamen Game Facebook menghadirkan pengalaman itu kepada Anda dimanapun Anda berada, game apa pun yang Anda mainkan. Fitur baru ini akan memungkinkan pembuat konten favorit Anda untuk menyelenggarakan turnamen saat streaming, Anda dapat membuat, bermain, dan menonton kompetisi di satu tempat. Turnamen Facebook Gaming adalah salah satu cara kita semua dapat #BermainBersama.

Sedangkan Maraton Livestream membuat Streamer gamer favorit Anda akan melakukan streaming dari waktu buka puasa hingga sahur setiap hari untuk meningkatkan pengalaman seluler Anda selama bulan Ramadhan. Anda dapat berinteraksi, mendapatkan tips dan trik dari permainan yang mereka mainkan dan membagikan bintang dan hadiah kepada mereka.

Aplikasi Facebook Gaming

Dengan lebih dari 700 juta orang terlibat dengan game atau konten game di Facebook setiap bulan, kami memahami game adalah aktivitas populer di Facebook. Kami ingin memberikan orang tempat khusus untuk bermain, menonton, dan berbagi permainan yang mereka sukai baik di dalam maupun di luar Facebook.

Aplikasi Facebook Gaming menyediakan cara bagi orang-orang untuk menemukan, menonton, memainkan, dan berbagi konten game yang dipersonalisasi semuanya di satu tempat. Ini dirancang untuk menawarkan pengalaman yang lebih mendalam bagi konten Facebook Gaming dan menyoroti fitur-fitur baru yang berkaitan. Tab Gaming akan terus ada, dan kami melihat tab dan aplikasi sebagai pengalaman yang saling melengkapi.

Fitur Go Live dari aplikasi ini memungkinkan orang untuk menyiarkan game di ponsel mereka langsung ke Facebook dalam hitungan detik. Melalui aplikasi Facebook Gaming, penonton atau penggemar dapat dengan mudah menemukan halaman kreator game favorit mereka, menonton konten gaming mereka, dan juga bergabung dalam beragam grup untuk mendapat tips seputar gaming.

populerRelated Article