Home
/
Gadget

Bukti Sahih Kalau Realme 13+ 5G Layak Disebut HP Gaming

Bukti Sahih Kalau Realme 13+ 5G Layak Disebut HP Gaming
Muhammad Faisal Hadi Putra24 October 2024
Bagikan :

Uzone.id - Realme 13+ 5G memang tak tampil dengan desain ala HP gaming menengah seperti Infinix GT 20 Pro atau Tecno Pova 6 Pro. Kendati desainnya seperti smartphone mid-range kebanyakan, rasanya tetap layak untuk menyebut Realme 13+ 5G ini sebagai HP gaming kelas menengah

Alasannya, Realme 13+ 5G mengusung spesifikasi yang telah dimaksimalkan untuk menunjang aktivitas gaming. Dari layar, dapur pacu, sampai fitur pendukungnya, semuanya untuk meningkatkan experience para gamer, terutama bagi mereka yang senang main game kompetitif seperti Honor of Kings (HoK).

Contoh dari layar. Realme 13+ 5G usung panel E4 AMOLED seluas 6,67 inci dengan resolusi Full HD+. Layarnya punya refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 180Hz, dimana layarnya pun mendukung Pro-XDR dan Smart Touch.

Refresh rate ini gak cuma gimmick yang cuma aktif saat pengguna scrolling app drawer saja. Realme jamin, beberapa game online kompetitif, bisa dimainkan secara lancar dengan gameplay tembus 120 FPS di Realme 13+ 5G.

Frame rate tinggi dari beberapa game online populer telah di-unlock untuk Realme 13+ 5G, seperti Free Fire, PUBG Mobile, Mobile Legends, sampai Call of Duty: Mobile, bisa dimainkan stabil pada 90 FPS. 

Lantaran Realme menjalin kerja sama erat dengan Honor of Kings, game ini bisa dimainkan stabil pada 120 FPS. 

Belum cukup. Buat gamer yang suka streaming di sela-sela main game, Realme 13_ 5G punya layar dengan tingkat kecerahan sampai 2.000 nits pada peak mode. Layarnya juga mendukung HDR, HDR10+, codec HLG, serta Widevine L1, memungkinkan kalian nonton video Full HD di aplikasi mendukung seperti Netflix dan YouTube mode HDR.

Itu saja?

Preview

Tentu saja tidak. Grafis lancar, tentu saja berkaitan dengan dapur pacu yang andal. Realme 13+ 5G ditopang MediaTek Dimensity 7300-Energy, system on chip (soC) yang sama pada Oppo Reno12 dan Reno12 Pro yang jauh lebih mahal.

Chipset ini disandingkan dengan RAM 12 GB yang bisa ditambah secara virtual sampai 14 GB, membuatnya punya RAM sampai 26 GB. Adapun jenis RAM-nya LPDDR4X yang dipasangkan dengan penyimpanan UFS 3.1 sebesar 256 GB.

Smartphone ini juga memiliki manajemen panas yang oke berkat teknologi konveksi sirkulasi dua arah untuk memastikan pembuangan panas yang optimal. Realme juga menyematkan Stainless Steel Vapor Cooling dengan luas area pendinginan sebesar 6050mm²

Sistem operasinya Realme UI 5.0 berbasis Android 14. Ada segudang fitur gaming di sini, bahkan ada yang diturunkan langsung dari Realme GT 6. 

Seperti GT Mode. Ketika mengaktifkannya, performa Realme 13+ 5G akan dioptimalkan untuk berjalan pada performa puncak. Selain GT Mode, pengalaman gaming akan semakin seru dengan serangkaian fitur lain, seperti Geek Power Tuning, Game Filters, Voice Changer, dan Focus Mode.

Sisi baterai juga dimaksimalkan. Realme 13+ 5G ditopang baterai dengan kapasitas 5.000 mAh yang bisa bertahan untuk main game selama berjam-jam. Kalau habis, mengisinya juga sangat singkat berkat fast charging 80W yang memberikan waktu main selama 1 jam hanya dengan ngecas 5 menit.

Spesifikasi lainnya, Realme 13+ 5G punya kamera utama 50 MP dengan sensor Sony LYT-600 dengan fitur optical image stabilization (OIS), kemudian kamera monochrome 2 MP, serta sensor flicker. Kamera depannya bersensor 16 MP yang ditempatkan pada punch hole di tengah atas layar.

Di Indonesia, Realme 13+ 5G dibanderol dengan harga Rp4.599.000. Ponsel ini bisa dibeli secara online di Shopee, Akulaku, dan Realme.com.

populerRelated Article