Begini Dekorasi Kamar Hotel Raja Salman di Bali
Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud berlibur ke Bali pada 4-9 Maret 2017. Ia akan menginap di hotel Saint Regis, Nusa Dua. Director of Loss Prevention Saint Regis Made Dila mengatakan kamar Raja Salman didekorasi secara khusus.
"Ada beberapa salah satunya karpet, karena kunjungan VVIP kepala negara. Raja (Salman) menginap di lantai enam," katanya seusai rapat terpadu di kantor Gubernur Bali, Kamis, 2 Maret 2017.
Menurut dia pengamanan tidak menutup akses Pantai Geger yang berada di belakang hotel Saint Regis. Namun ia menegaskan pengamanan kawasan privatisasi pantai diperketat.
Pakar: Jamuan Makan Raja Arab Harus Simple dan Bagus
Gaya Puan Maharani Selfie dengan Raja Salman
Ia menambahkan tidak ada permintaan khusus untuk penyajian makanan Raja Salman. Juru masak, ujar dia, juga disediakan dari hotel Saint Regis. "Sejauh ini tidak ada permintaan makanan. Jangan spekulasi terlalu jauh, sebagai warga Bali kami merasa bangga menjadi destinasi seorang raja," tuturnya.
Adapun Managing Director Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Wayan Karioka mengatakan hotel Saint Regis akan dipesan sepenuhnya untuk kunjungan Raja Arab Saudi bersama rombongan pada 4-13 Maret 2017.
"Tamu yang lain sudah tidak bisa menginap di sana. Masyarakat umum sudah ada lokasi (berkunjung) untuk di pantai. Pengamanan hanya seperti biasa di luar batas (privatisasi) itu," tuturnya.
Di pantai juga sudah disediakan tangga sepanjang 25 meter menuju bibir pantai. "Siapa tahu Raja mau ke sana (bibir pantai), tidak sampai (kena) air," katanya.
BRAM SETIAWAN
Berita Terkait: